oleh

Memasuki Bulan Suci Ramadhan Warga RW 04 Tugu Selatan Jalin Silaturahmi Dengan Pengurus Wilayah

DETIKFAKTA.ID-Memasuki bulan suci Ramadhan 1443 H, warga Tugu Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, khususnya warga RW 04 menggelar silaturahmi sambil makan bersama, Minggu (12/3/2022) siang.

Menurut Ketua RW 04 Sarmada, acara silaturahmi yang dirangkai dengan ngobrol santai bagi warga untuk saling bertemu dan bermaaf-maafan karena akan memasuki bulan puasa.

“Karena kesibukan sehari-hari, dengan silaturahmi ini, warga bisa bertemu-temu satu sama lain, dan kemudian membicarakan masalah lingkungan yang ada,” ujar Sarmada, saat dikonfirmasi detikfakta.id, di Pos RW 04, Kelurahan Tugu Selatan, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Minggu (12/3/2023).

Setelah makan bersama, puluhan warga yang hadir tampak saling bersenda gurau dan berbicara satu sama lain dengan antusias.

Beberapa pembicaraan berkembang untuk bagaimana sesama warga bisa semakin kuat silaturahminya, dan juga bagaimana memperbaiki kualitas lingkungan RW 04 Tugu Selatan.

“Ada beberapa aspirasi warga yang mengapung, di antaranya mengenai keamanan lingkungan,” tukas Sarmada.

Silaturahmi ditutup dengan acara bebas. Warga menyalurkan hobi bernyanyi dengan berkaraoke ria dari sound system yang tersedia.

“Pertemuan seperti ini akan sering kita adakan, agar kekompakan warga semakin kuat,” tutup Sarmada.

Kegiatan tersebut di hadiri Para RT se-RW 04 Tugu Selatan, Dasawisma, PKK tak ketinggalan Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK) RW 04 dan Sekwe RW 04 dan para tokoh masyarakat serta Tokoh Pemuda. (ANW)

 

Loading...

Baca Juga