DETIKFAKTA.ID– Masjid Jami AL-INTIZHOM RW 04 Semper Barat, Kecamatan Cilincing, gelar penyembelihan hewan qurban yang diselenggarakan dihalaman masjid. Kamis (29/06/2023).
Pemotong hewan yang dipimpin langsung oleh ketua DKM masjid Jami AL-INTIZHOM ustad.Mahbub Junaedi S.Pdi, yang didampingi oleh ketua RW 04 Semper Barat, M.Rodji beserta jajaranya serta ketua LMK Semper Barat Suhadi dan para ketua-ketua RT.
“Ini merupakan bentuk kepedulian pengurus masjid Jami Al-Intizhom dan bekerja sama dengan pengurus wilayah RW 04 Semper Barat dan dibagikan kepada masyarakat khususnya kaum duafa dan fakir,” kata Moch.Rojih Ketua RW 04 Semper Barat, saat dikonfirmasi detikfakta.id, di Masjid Al-Intizhom, RW 04 Semper Barat, Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara (29/6/2023).
Sementara Ketua LMK Semper Barat Suhadi, mengatakan penyembelihan hewan qurban yang dilaksanakan di masjid Jami Al-Intizhom terdiri dari 5 ekor sapi dan 11 ekor kambing.
“Hewan qurban yang diqurbankan adalah hasil dari masyarakat wilayah setempat dan sekitarnya, kemudian untuk dagingnya mereka membagikannya ke masyarakat sekitar masjid khusus wilayah RW 04 Semper Barat,” Kata Suhadi.
Ia mengatakan bahwa dengan demikian kita dapat mengambil hikmahnya bahwa dengan berqurban kita dapat berbagi dan dengan berbagi kita dapat mempererat tali silaturahmi.
“Selama kegiatan penyembelihan hewan qurban berlangsung berjalan lancar dan semuanya berkat dukungan unsur elemen wilayah setempat,” Kata Suhadi. (ANW)