oleh

Wujud Kepedulian di Sela- Sela Penyembelihan Hewan Kurban, LMP Mada DKI Jakarta Bagikan Kursi Roda

DETIKFAKTA.ID – Laskar Merah Putih (LMP) Markas Daerah (MADA) DKI Jakarta, gelar Pemotongan hewan Qurban dalam rangka merayakan Idul Adha 1444 Hijriyah.

Di sela-sela pemotongan hewan qurban sapi tersebut, Ketua LMP Mada DKI Jakarta, Lucky Sunarya, SH.,bagikan Kursi Roda bagi warga yang membutuhkan, kegiatan tersebut berlangsung di halaman mako densus LMP Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat, 30/06/2023.

Ketua Markas Daerah LMP DKI Jakarta, Lucky Sunarya, S.H., mengatakan pada kesempatan ini. Donasi hewan qurban sumbangan dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) DKI Jakarta, untuk dibagikan ke anggota LMP jajaran DKI dan warga yang berhak, anak yatim dan fakir miskin.

“Dalam kegiatan pemotongan hewan qurban sapi ini setiap tahun kami adakan pembagian daging hewan qurban tersebut,” kata Lucky, saat dikonfirmasi detikfakta.id halaman mako densus LMP kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat, 30/06/2023.

Di waktu yang bersamaan Lucky, memberikan bantuan satu buah kursi roda, kepada anggota LMP yang berdominsili di Jakarta Utara. Ini Sebagai bentuk kepedulian kemanusian terhadap sesama anak bangsa.

“Jadi saya mendapatkan Informasi dari anggota partai HANURA (Hati Nurani Rakyat-red) bahwa ada warga dari anggota LMP, yang tidak bisa jalan karena jatuh dari tempat tidur, dan saya berinisiatif memberikan kursi roda,” kata Lucky.

Pada kegiatan pemotongan hewan kurban tersebut turut hadir pengurus Laskar Merah Putih (LMP) Mada DKI Jakarta, para jajaran pengurus serta anggota LMP DKI jakarta dan para pengurus Korwil LMP Jakarta Utara maupun Penjaringan.

“Alhamdulillah perayaan Idul Adha di tahun ini, LMP Mada DKI Jakarta, bisa mengadakan pemotongan hewan qurban, yang akan di sembelih, semoga di tahun yang akan datang lebih banyak lagi sumbangan, untuk menyalurkan kepada warga setempat,” kata Lucky. (ANW)
.

 

 

 

Loading...

Baca Juga